Pandemi tidak mematahkan semangat siswa-siswi SMP Citra Berkat, CitraIndah untuk terus berkembang dalam berbagai bidang. Salah satunya adalah kepemimpinan dalam organisasi sekolah Jiwa Entrepreneur (JE).
Selama pandemi, siswa-siswi yang tergabung dalam organisasi, komit melakukan berbagai kegiatan positif. Berbeda dengan tahun sebelumnya, tahun ini kegiatan Serah Jabatan JE SMP Citra Berkat dilakukan secara langsung di lapangan sekolah (13/12).
Kegiatan ini diikuti oleh anggota JE periode 2020/2021 dan periode 2021/2022 yang akan dilantik, dengan didampingi oleh Kepala Sekolah dan guru pembina.
Hal ini juga menandakan bahwa kepengurusan JE yang baru sudah disahkan. Selanjutnya para anggota akan menjalankan aneka program/kegiatan JE dengan lebih baik lagi. (fnk)